Kamis, 31 Oktober 2013

Anwari

Masatoshi Nakayama

Karate : Biografi Masatoshi Nakayama


Masatoshi Nakayama, lahir di Jepang 13 April 1913, terkenal dengan Japanese master of Shotokan Karate. Dia membantu dalam mendirikan JKA (Japan Karate Association) pada tahun 1949, dia juga menulis banyak buku tentang Karate untuk mempopulerkan seni beladiri tersebut. Selama hampir 40 tahun, Masatoshi Nakayama bekerja untuk menyebarkan Karate Shotokan di seluruh dunia, dia adalah master pertama yang mempunyai peringkat Dan 9 dalam karate, dan secara anumerta di anugrahi peringkat Dan 10.

Awal Belajar Karate
pada awalnya Masatoshi Nakayama masuk Universitas Takushoku pada tahun 1932 untuk belajar bahasa China dan memulai belajar Karate dibawah bimbingan Gichin Funakashi dan Gigo Funakashi. Masatoshi Nakayama lulus dari Universitas pada tahun 1937, pada tahun yang sama 1937 Masatoshi Nakayama pergi ke China sebagai penerjemah militer selama pendudukan Jepang di China, dan pada saat Perang Dunia II Masatoshi Nakayama telah memegang peringkat Dan II dalam Karate.

Japan Karate Association (JKA)
Pada tahun 1949 Masatoshi Nakayama dan rekan - rekannya membantu dalam mendirikan JKA (Japan Karate Association). Funokashi adalah kepala organisasi dan Masatoshi Nakayama sebagai Kepala Instruktur. Masatoshi Nakayama dipromosikan Dan III pada tahun 1951 kemudian memperoleh peringkat Dan V pada tahun 1955. Masatoshi Nakayama mendirikan Kata dan Kumite sebagai disiplin turnamen. Pada tahun 1972, Nakayama dengan salah satu muridnya Hirokazu Kanazawa mendirikan Dojo pribadi dengan nama Hoitsugan di Ebisu, Tokyo, Japang. Kemudian pada tahun 1980 Masatoshi Nakayama dipromosikan Dan IX 

Warisan
Masatoshi Nakayama menulis banyak buku tentang Karate, diantaranya :
1. Practical Karate : A guide to everymans self defense (1963)
2. Practical Karate : Defense karate an unarmed assailant (1963)
3. Best Karate : Comprehensive (1977)
4. Dynamic Karate (1986)
dan masih banyak lagi

Masatoshi Nakayama meninggal pada 15 April 1987 pada usianya yang ke 74 di Tokyo, Jepang dengan peringkat Dan X.

0 Komentar:

Posting Komentar